Rabu, 14 April 2010

Bismillaahirrahmaanirrahiim

Berawal dari beres-beres kamar dan 'nemu' buku di lemari. Menarik juga judulnya : "Peringatan-peringatan Ilahi dalam hadits Qudsi" yang diriwayatkan oleh Imam Al Ghazali dan diterjemahlan oleh Ilyas Siraj. Hmmm, pertanyaan pertama yang terlintas dalam benak gue adalah : apa sih yang dimaksud dengan hadits qudsi? Yup, secara gue bukan orang yang cukup berilmu dalam hal agama, gue agak-agak mengerutkan kening karena kata 'hadits qudsi'.

Bagi yang belum tau apa itu hadits qudsi, gue kasi tau bocorannya. Ternyata oh ternyata, hadits qudsi itu adalah firman-firman Allah yang tidak termasuk ke dalam ayat-ayat Al Quran.
Dalam hadits qudsi ini, Allah banyak memberi peringatan kepada umat manusia. Bahasanya yang langsung, lugas dan komunikatif membuat gue merasa 'ditegur' secara langsung oleh Allah.
Dan itu membuat gue merasa malu. Malu sama Allah. Malu sama iman gue yang sering naik turun. Malu sama dosa-dosa gue yang menumpuk. Malu sama amal-amal gue yang sedikit. Malu karena gue sering merasa ngga puas dengan apa yang telah Dia tetapkan buat gue. Dan akhirnya gue mencoba untuk sedikit demi sedikit berusaha memperbaiki diri. Buat bekal gue di akhirat. Buat bekal gue saat kembali kepada-Nya.

Bismillaahirrahmaanirrahiim.
Ya Allah, Tuhan penguasa hati..
Tunjukkanlah kami jalan yang lurus.
Yaitu jalan orang-orang yang Engkau beri nikmat.
Bukan jalan orang-orang yang Engkau murkai,
dan bukan jalan orang-orang yang sesat.
Amin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar